JAKARTA, MC-T&T -- “TAHUKU, tahu higienis dan bebas formalin”, demikian bunyi slogan dan sekaligus merk yang terpampang di tahu milik Carido, seorang produsen tahu di daerah Mampang Jakarta Selatan. Pada 28 Juli 2011 lalu, Carido bersama Mercy Corps menjadi salah satu stand partisipant dalam “Festival Makanan Nusantara” di halaman kantor Walikota Jakarta Selatan. Sedikitnya 30 stand makanan digelar pada event yang diselenggarakan oleh Sudin Perindustrian Jakarta Selatan tersebut.
Terpilihnya Carido sebagai salah satu partisipan tentu bukan tanpa alasan, Pihak penyelenggara -- dalam hal ini Sudin Perindustrian -- menilai bahwa tahu milik Carido memang sudah selayaknya untuk dipromosikan kepada masyarakat dengan alasan proses yang sudah memenuhi standard higienis, bersih dan bebas dari penggunaan bahan pengawet formalin yang ditengarai berbahaya bagi kesehatan konsumen.
Sedari dulu, terlebih setelah melakukan renovasi pabrik dan berganti ke peralatan stainless steel, tempat tinggal carido memang mulai sering mendapat kunjungan dari berbagai instatnsi pemerintah, baik untuk tujuan uji coba maupun sekedar tinjauan seremonial pejabat. “banyak mbak yang sering datang dari pihak pemerintah ke pabrik saya” ujar Carido ketika dihubungi tim T&T beberapa waktu lalu.
Sebelumnya Progran T&T MercyCorps melakukan supporting terhadap Carido melalui pembuatan desain beserta pembiayaan cetak label plastik tahu miliknya. Hal tersebut dilakukan dengan pertimbangan bahwa tahu Carido telah diproses secara bersih dan telah menggunakan peralatan higienis stainless steel, sejalan dengan sasaran kerja program T&T. Sedangkan digelarnya ajang Festival Makanan Nusantara ini tentunya memberikan keuntungan tersendiri bagi Carido untuk dapat mengenalkan produk tahu yang diproduksinnya kepada masyarakat secara lebih luas, pun juga sebagai bagian dari pengembangan jaringan untuk dapat meningkatkan skala usaha.
Terlihat sejak pagi pengunjung yang kebanyakan memakai seragam PNS mengunjungi stand Carido, sebagaian dari mereka tampak penasaran terkait apa yang membedakan produk tahu Carido dengan tahu pada umumnya. “ apa si mbak yang membedakan? yang ini udah bebas formalin kan”? demikian serentetan pertanyaan yang acap kali keluar dari mulut para pengunjung.
Respon yang positif dari event ini terlihat bukan saja dari banyaknya pengunjung yang mendatangi stand TAHUKU, namun juga tampak dari ludesnya stock yang disiapkan Carido pada stand miliknya padahal acara belum benar-benar selesai. Walhasil, pada pukul 2 siang Carido pun terpaksa menutup stand tersebut dengan senyum mengembang sembari berucap ”saya berterima kasih sekali kepada Mercy Corps yang sudah membantu saya hingga sekarang”.[]A. Suryana
Respon yang positif dari event ini terlihat bukan saja dari banyaknya pengunjung yang mendatangi stand TAHUKU, namun juga tampak dari ludesnya stock yang disiapkan Carido pada stand miliknya padahal acara belum benar-benar selesai. Walhasil, pada pukul 2 siang Carido pun terpaksa menutup stand tersebut dengan senyum mengembang sembari berucap ”saya berterima kasih sekali kepada Mercy Corps yang sudah membantu saya hingga sekarang”.[]A. Suryana
2 comments:
Wah cerita yang bagus dan sangat menarik tentang tahu higienis dan bebas formalin. Sekedar masukan untuk editing tulisan lebih dicermati lagi.
Trimakasih atas tanggapan dan masukannya. Salam
Posting Komentar