Rabu, 02 November 2011

Perajin Tahu Tempe Jaksel Ikuti Bimbingan Teknis bagi Makanan dan Minuman

Sedikitnya 50 orang perajin tahu dan tempe di wilayah jakarta selatan berkumpul di lantai IV Kantor Kecamatan Mampang, Jakarta Selatan untuk mengikuti Bimbingan Teknis bagi Makanan dan Minuman yang diselenggarakan oleh Sudin Industri dan Energi (26-27/10/11).

Kegiatan yang salah satunya bermitra kerja dengan Primkopti Jakarta Selatan itu bertujuan untuk memberi proyeksi teknis terkait prosedur standard pengolahan makanan dan minuman, serta peraturan-peraturan pemerintah menyangkut hal tersebut. Sayangnya mengenai proses pengolahan makanan, khususnya tahu dan tempe tidak secara spesifik dibahas. Kekosongan materi ini selanjutnya diisi oleh Tim T&T MercyCorps dengan kembali mengelaborasi pentingnya proses produksi bersih.

M. Ridha yang menyampaikan materi tersebut pada 27 Oktober malam menekankan lagi akan pentingnya pola produksi bersih bagi usaha produksi tahu dan tempe. Peserta yang sebagian telah mengikuti acara study banding produksi tempe di Semarang tiga hari sebelumnya pun tampak menikmati alur materi itu dengan suasana yang cukup cair dan partisipatif sehingga juga memudahkan narasumber untuk mengembangkan dinamika forum. Sesi ini dilengkapi dengan rekaman video testimoni oleh Pak Sohibien, seorang produsen tempe sukses asal Semarang.

Selain tentang produksi bersih (cleaner production), T&T juga menambahkan materi Branding (baca: pelabelan) sebagai bagian dari upaya pengembangan pasar dan kampanye produk higienis. Melalui branding, diharapkan produsen akan memiliki nilai jual yang lebih selain juga bermanfaat untuk menjamin kelayakan produk bagi konsumen. Dan untuk meyakinkan hal tersebut, narasumber sengaja membeli dua bungkus jajanan merk Qtela yang diproduksi oleh Indofood, yang mana bahan dasarnya tak lain adalah tempe hasil produksi Pak Sohibien yang menjadi salah satu tempat tujuan study banding Kopti Jakarta Selatan tiga hari sebelumnya.

Sebagai penutup, Tim T&T mensosialisasikan keberadaan web blog (www.tnt-warehouse.co.cc) sebagai sarana informasi dan komunikasi terkait produksi tahu dan tempe. Dibantu oleh Loji, Ridha menjelaskan perihal manfaat dan kegunaan dari website atau blog . Ditambahkan pula bahwa saat ini Kopti Jakarta Selatan juga telah memiliki blog sendiri (www.kopti-jaksel.blogspot.com) yang bisa diakses setiap saat, untuk memberi update kegiatan, perkembangan usaha hingga daftar harga kedelai paling mutakhir (Loji).

0 comments:

Posting Komentar

'Related Post:' Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

 


Silahkan copas [CODE]
diatas. Shout to tell us,
'n kami akan linkback:)


Tahu Tempe